Thursday 19 January 2012

Mourinho akui kehebatan Barca

Mou, dengan nama itu ia biasa disapa, adalah pelatih jenius karena selalu memengangkan piala setiap tahunnya. sifat nyentriknya bahkan kadang menjengkelkan semua lawannya baik diluar maupun didalam lapangan. Sifat arogan yang kadang menjengkelkan seakan membuktikan bahwa dialah adalah pelatih berkelas, tak heran karena dia adalah pelatih sepakbola dengan gaji terbesar didunia. namun hanya kepada satu musuh yaitu barca mou seakan tertunduk. di situs detiksepakbola hal itu sangat terasa ketika dia mengatakan bahwa jika madrid tidak seliga dengan barca, pasti timnya (madrid) pasti sudah juara. bisa dilihat di tulisan dibawah ini Jose Mourinho mereview perjalanan Real Madrid di tahun 2011. Tampil sangat baik di separuh musim berjalan, dia menyebut El Real dengan mudah akan jadi juara jika berlaga di liga lain. Demikian diungkapkan Mourinho dalam konferensi pers jelang laga leg kedua Madrid di ajang Copa del Rey menghadapi Ponferradina. Dengan masih memuncaki klasemen dan tampil sempurna di fase grup Liga Champions, El Real disebutnya telah tampil sangat baik. "Sulit untuk melakukan evaluasi di akhir tahun karena di dunia sepakbola tahun baru terjadi justru di tengah musim. Kami sudah melakukan pekerjaan yang bagus sejauh ini. Kami berada di puncak klasemen , memenangi enam laga Liga Champions dan sejauh ini baru bertanding sekali di Copa del Rey," sahut Mourinho seperti dikutip dari situs resmi klubnya. Dengan performa seperti itu, Mourinho menyebut kalau Iker Casillas cs akan bisa dengan mudah memenangi titel juara andai tidak berlaga di Liga Spanyol. "Kami sudah menjalani enam bulan yang baik. Di kompetisi liga yang lain, Real Madrid akan dengan mudah memenangi titel," lanjut pelatih asal Portugal itu. Adalah Barcelona yang membuat perjuangan Madrid di Liga Spanyol menjadi sangat tidak mudah. The Catalans dua pekan lalu memutus rangkaian kemenangan El Real dengan memetik kemenangan 3-1 di Santiago Bernebaeu, hasil yang sekaligus menegaskan kembali keunggulan Lionel Messi cs dalam laga El Clasico.

No comments:

Post a Comment